Bahasa Indonesia kelas 7 - MTS SA DARUL IHSAN

BELAJAR DAN TERUS BELAJAR

Rabu, 03 Maret 2021

Bahasa Indonesia kelas 7

 

CERITA FABEL

Cerita fabel merupakan cerita tentang kehidupan binatang yang berperilaku menyerupai manusia.  Fabel termasuk jenis cerita fiksi, bukan kisah tentang kehidupan nyata. Cerita fabel sering juga disebut cerita moral karena pesan yang ada didalam cerita fabel berkaitan erat dengan moral.

Fabel adalah salah satu dongeng yang menampilkan binatang sebagai tokoh utama. Tokoh tersebut dapat berpikir, berperasaan, berbicara, bersikap dan berinteraksi seperti manusia. Fabel bersifat didaktis untuk mendidik. Fabel digunakan sebagai kiasan kehidupan manusia dan untuk mendidik masyarakat.

Fabel terdiri atas 4 bagian dalam strukturnya,yaitu:

1.      Orientasi

Orientasi merupakan bagian awal dari suatu cerita yang berisi pengenalan tokoh,latar tempat dan waktu,serta awalan masuk ke tahap berikutnya.

2.      Komplikasi

Komplikasi berisi terjadinya konflik/permasalahan antara tokoh utama dengan tokoh lain.

3.      Resolusi

Resolusi adalah bagian yang berisi pemecahan masalah.Masalah harus diselesaikan dengan cara yang kreatif.

4.      Koda

Koda merupakan bagian terakhir fabel yang berisi perubahan yang terjadi pada tokoh dan pelajaran yang dapat dipetik dari cerita tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar